Beberapa Trik Atau Cara Merubah IP Address

Jika anda sering menggunakan komputer dan jaringan internet, maka anda sudah pasti akan kenal dengan istilah IP address. Istilah ini memang sudah sangat umum diketahui oleh anda yang sudah terbiasa menggunakan komputer dan jaringan internet. IP address sendiri dalamĀ  dalam Bahasa Indonesia berarti alamat internet protokol.

Fungsi utama dari IP address ini adalah untuk mengetahui asal atau alamat suatu komputer berupa sistem penomoran masing-masing komputer yang bersifat unik atau tidak sama. Contoh IP address adalah terdiri dari empat bagian yang dipisahkan oleh titik contoh : 202.155.245.2. Dan bisa dipastikan setiap komputer yang terhubung dengan jaringan dan internet pasti akan memiliki nomor IP address unik dan tidak akan sama dengan jutaan jarigan di komputer lain.
nomor IP address
Dengan nomor IP address maka juga akan bisa diketahui dari negara mana asal komputer tersebut ketika kita coba lacak. IP address memang sangat penting adanya dan bisa melacak berbagai hal dengan cepat dan mudah. Tentu saja berbagai hal seperti ketika anda klik iklan, kirim email, dan berkomentar di sosmed semua akan bisa diketahui dengan cepat dan bisa berjalan dengan lancar.

Sementara itu terkadang orang juga ingin menyembunyikan identitas nomor IP address mereka dan mencoba menggantinya dengan IP address lain. Dengan begini maka anda bisa menyembunyikan identitas IP address anda dari orang lain ketika anda tidak menginginkan orang lain tahu. Berikut ini adalah tips singkat dan cepat untuk mengganti IP address anda.

1. Langkah awal adalah masuk ke menu CMD
2. Setelah masuk ke CMD segera ketik “ipconfig/release” tekan enter dan selanjutnya ketik kembali “exit”
3. Selanjutnya segera masuk ke menu My Network Places dan klik kanan pilih properties
4. Klik Local Area Connection” dan pilih “Properties”
5. Pilih TCP/IP dan segera pilih “Obtain an IP address automatically”
6. Dari sini anda sudah memiliki IP Addres yang Baru.

Proses ini sendiri jika anda sudah terbiasa maka bisa dilakukan dalam hitungan detik saja. Selamat mencoba dan selalu ikuti langkah-langkahnya agar sukses dan berjalan dengan lancar.

Beberapa Trik Atau Cara Merubah IP Address | Agus Wahyudi | 4.5